Walaupun franchise ini telah mengalami penurunan sangat drastis karena seri kelima dan game mobilenya, Square Enix dan tri-Ace sepertinya tidak menyerah dengan salah satu JRPG legendaris tersebut dan mencoba membangkitkan kembali era keemasan dari Star Ocean. Setelah dengan janji Square Enix akan memberikan info lebih lanjut dengan seri keenam franchise tersebut yang berjudul Star Ocean: The Divine Force akhirnya mereka menunjukkan trailer terbaru beserta dengan tanggal rilis pasti game tersebut.

Kabar ini datang dari Star Ocean Program yang disiarkan secara langsung dari kanal YouTube resmi milik Square Enix. Selain merilis trailer baru yang menampilkan sedikit gameplay dan premis ceritanya, Square Enix juga mengkonfirmasi akan ada edisi terbatas untuk pasar Jepang. Kita akan mendapatkan sebuah art book, 4 cd-soundtrack, art card dan gantungan kunci yang menampilkan 2 protagonist utama yaitu Princess Laeticia of Aucerius dan Captain Raymond Laurence. Nantinya versi tersebut akan dibanderol dengan harga 18.000 Yen atau sekitar Rp.1.900.000.
Star Ocean: The Divine Force akan mengambil 2 sudut pandang cerita yang dapat kita pilih nantinya yaitu Raymond dengan tujuan untuk mencari hilangnya kru dia, dan Laetica yang berusaha untuk menyelamatkan kampung halaman dia dari ancaman asing. Seperti tradisi game Star Ocean tetap akan membawa Action RPG tapi kali ini kita hanya bisa membawa sebanyak 4 orang dalam pertempuran, berbeda dengan Star Ocean: Integrity and Faithlessness bisa mencapai hingga 7 orang. Selain itu akan terdapat perombakkan dalam gameplaynya nantinya yang menambah keseruan seri keenam ini nantinya.
Star Ocean: The Divine Force akan dirilis pada tanggal 27 Oktober 2022 di seluruh dunia melalui platform PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, dan PC.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post