Dinobatkan sebagai game terbaik tahun 2015, The Witcher 3 Wild Hunt sampai sekarang masih memiliki komunitas yang aktif dan dukungan dari CD Projekt Red. Setelah sebelumnya diumumkan beberapa minggu lalu untuk update besar next-gen gamenya. The Witcher 3 next-gen update menuai banyak masalah performa untuk kalangan gamer PC, hingga dicap ‘unplayable‘.

Updatenya next-gen dari The Witcher 3: Wild Hunt ini telah rilis 14 Desember lalu dengan ukuran download 50.19 GB, lebih besar dari ukuran game dasarnya. Tentu update ini banyak mendatangkan improvisasi visual yang memukau. Hanya saja, sebagian gamer mengeluh karena kartu grafis super seperti RTX 3090 milik mereka mampu mencapai 60 FPS di gamenya semenjak update. CD Projekt Red sendiri juga telah menyadari masalah ini dan sedang menginvestigasi akar dari isu performa ini.
We are aware of the issues PC players have been reporting since last night's release of the update. We are actively investigating all of the reports and will be providing an update on particular issues as soon as possible. Thank you for your patience!
— The Witcher (@witchergame) December 14, 2022
Akan tetapi, masalah ini hanya muncul untuk sebagian besar gamer PC, update next-gen ini berjalan dengan mulus untuk versi konsol The Witcher 3. Hal ini berkebalikan dengan Cyberpunk 2077 ketika awal rilis. Di mana versi konsol gamenya sangat tidak layak karena masalah performa, dan aman-aman saja untuk PC.
Mengingat update ini baru saja dirilis, norma-normal saja untuk update ini mempunyai masalah. Tetapi untuk seorang pengguna RTX 3090 dan masih tidak bisa 60 FPS ultra settings menandakan ada sesuatu yang salah dengan Update Next-Gen The Witcher 3: Wild Hunt. Semoga CDPR segera memperbaiki masalah ini secepat mungkin.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post