Memasuki tahun kedua sejak rilis gamenya, Genshin Impact kini sudah berada di ambang popularitas yang begitu dominan dan membawa kesuksesan luar biasa bagi miHoYo. Tapi mengesampingkan perkembangannya menjadi game yang lebih masif dengan update berkala, tidak sedikit fans yang masih menanti kabar soal rilis versi Nintendo Switch untuk Genshin Impact, apalagi mengingat kalau rilisnya tersebut sudah direncanakan sejak sekian lama.
Demi mendapat jawaban pasti, media GoNintendo belum lama ini menghubungi pihak miHoYo untuk menanyakan soal Genshin Impact versi Switch. Mereka akhirnya mendapat respon langsung dari Xin Yang selaku Global PR Specialist yang mengonfirmasi kalau versi Switch tersebut masih dalam tahap pengembangan. Dia juga menambahkan kalau tim developer akan berbagi lebih banyak informasi di masa mendatang seiring dengan progress yang dibuat.

Konfirmasi singkat tersebut setidaknya sudah cukup untuk menjadi pegangan kuat, apalagi bagi fans yang sebelumnya masih khawatir kalau Genshin Impact sudah tidak jadi rilis di Switch. Rasa penasaran tidak sepenuhnya hilang, karena kami yakin pasti banyak yang ingin tahu soal alasan kenapa proses pengembangannya bisa memakan waktu sampai selama ini. Banyak yang berspekulasi kalau gamenya sulit mencapai optimisasi maksimal, penyesuaian jadwal rilis dengan sekuel The Legend of Zelda: Breath of the Wild, atau bahkan perombakan lain yang dikhususkan untuk platformnya.
Genshin Impact saat ini sudah tersedia gratis di PlayStation 4, PlayStation 5, PC, dan mobile (Android dan iOS). Ngomong-ngomong kami juga sempat merangkum tips agar bisa konsisten mendapatkan karakter 5-star di Genshin Impact. Kunjungi juga website resminya DI SINI agar tidak ketinggalan informasi terupdate seputar gamenya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post