Tidak begitu lama berselang sejak rilisnya Update Vera 2.0 untuk Tower of Fantasy, game MMORPG populer ini akan kembali membawa konten menarik lewat kehadiran Simulacrum SSR terbaru bernama Saki Fuwa. Karakternya akan tersedia untuk gacha mulai tanggal 10 November mendatang, tapi sebelum itu kamu bisa mengenal lebih dalam karakternya pada penjelasan lebih mendetail di bawah ini.
Siapakah Saki Fuwa?
Saki Fuwa adalah kapten dari Security Special Forces di Mirroria yang merupakan kota kelahirannya. Dia adalah satu-satunya manusia asli dalam pasukan Security Special Forces, karena dia memang tidak pernah menjalani modifikasi biomekanis sama sekali. Dia menyukai gaya bertarung kuno kendo, dan sering mengenakan seragam kendo tradisional.
Saki Fuwa termasuk Simulacra dengan elemen Frost dan dibekali senjata andalan bernama Heartstream. Senjatanya ini dapat memberi efek Ice Shell, di mana bila terkena serangannya, maka musuh akan membeku dan terkena efek Frostbite yang mengurangi charge rate senjata musuh.
Heartstream juga memiliki Frost Resonance, di mana bila digunakan dengan dua atau lebih senjata Frost lainnya, Frost ATK dan Frost Resistance milik Heartstream akan bertambah. Selain kehebatan menggunakan senjatanya, keahlian lain Saki Fuwa adalah Super Flow, sebuah kemampuan untuk memusatkan fokus sepenuhnya pada satu titik yang dapat menghasilkan serangan dan kekuatan tempur maksimal.
Attack dan Skill Saki Fuwa
Attack
Attack milik Saki Fuwa terdiri dari Flowing Springs, Heavenbreak Waterfall (lompat, attack), Surging Heart Style – Vortex (hold attack), Frostfall (lompat, hold attack), Calm Style – Broken Spring (hold attack dalam mode Calm Style) serta Frigid Tide (dodge, attack).
Skill
- Surging Heart Style – Glimpse of Ning Quan: Saat digunakan, skill ini akan melepaskan dash ke arah musuh, menghentikan gerakan musuh dan memberi delayed damage.
- Calm Style – Gathering Springs: Dalam keadaan charging, skill ini dapat menyerap damage. Setelah charging selesai, musuh akan terkena Frost damage berdasarkan damage yang terserap sebelumnya.
- Passive: Terdapat dua mode skill passive, yaitu mode Surging Heart Style dan Calm Style. Surging Heart Style memberikan Frost ATK kepada musuh sambil memberi pemulihan health diri dari damage yang diberikan. Calm Style memberikan block terhadap serangan musuh dan bila block berhasil, maka musuh akan terkena counter attack.
- Heart of Lotus: Saat weapon charge penuh atau saat Phantasia terpicu, skill ini akan menghilangkan seluruh debuff lalu memberikan serangan combo pada musuh.
Jadi seperti informasi di atas, Saki Fuwa akan tersedia untuk gacha di Tower of Fantasy pada 10 November mendatang. Tower of Fantasy sendiri sudah bisa langsung kamu mainkan di Android, iOS, dan PC via launcher dan Steam. Jangan lupa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut. Sebagai tambahan, kami juga sempat membuat tier list untuk Simulacrum terbaik yang bisa kamu simak DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post