Mendekati rilisnya Octopath Traveler II yang berpotensi hadir sebagai salah satu JRPG terbaik tahun ini, kami telah mendapat kesempatan untuk terlibat dalam wawancara singkat dengan Masashi Takahashi selaku produser utamanya. Meski hanya bisa memberi tiga pertanyaan, kami sudah selektif memilihnya dari apa yang paling membuat para fans penasaran, terutama dari fitur Crossed Paths yang akhirnya memaksimalkan interaksi antar karakter yang kurang dieksplor di seri pertamanya.

Q: Sempat ada klaim kalau grafis di gamenya telah mencapai tingkatan lebih tinggi. Untuk itu apa saja perombakan yang telah dibawanya dari seri pertama?
Takahashi: Sejak perilisan game original OCTOPATH TRAVELER, kami telah merilis beberapa judul HD-2D lainnya seperti TRIANGLE STRATEGY dan LIVE A LIVE. Sebagai RPG taktis, TRIANGLE STRATEGY memungkinkan kami untuk mempertimbangkan kembali bagaimana tampilan tiga perempat dapat ditata ulang dengan menggunakan HD-2D, sementara beragam dunia yang berbeda untuk dijelajahi dalam LIVE A LIVE – dari masa lalu hingga masa depan yang jauh – membuatnya menjadi kesempatan yang tepat bagi para seniman kami untuk mengeksplorasi beragam warna dan gaya yang berbeda.
Untuk kembalinya seri HD-2D asli dalam OCTOPATH TRAVELER II ini, kami merasa bahwa kami perlu menghasilkan grafis yang melebihi apa yang telah kami capai dalam judul-judul yang disebutkan di atas. Dari segi perbedaan spesifik antara judul ini dan judul sebelumnya, grafis telah berkembang di beberapa area berbeda termasuk rasio kepala-tubuh karakter, gerakan animasi karakter, dan sudut pandang kamera.
Q: Bisakah anda menjelaskan lebih dalam fitur “Crossed Paths” dan bagaimana karakternya akan saling berinteraksi dengan satu sama lain?
Takahashi: Bonus cerita ini muncul sebagai hasil dari banyak sekali permintaan yang kami terima dari para penggemar game originalnya untuk melihat lebih banyak interaksi dan percakapan antar karakter. Cerita Crossed Paths sendiri akan mengikuti dua karakter lain selain dari cerita utama dan dapat dimainkan kapan saja sesuai keinginan pemain. Saya harap ini akan membantu para pemain memahami bagaimana kedelapan orang ini, yang tampaknya memiliki motivasi dan kepribadian yang berbeda, dapat bersatu sepanjang cerita.
Q: Octopath Traveler mendapat pengakuan sebagai pelopor style “HD-2D” yang mulai diadopsi banyak game lain. Bagaimana perasaan anda bisa menjadi bagian dari pembuatan konsepnya?
Takahashi: Pertama-tama ini tentunya merupakan suatu kehormatan bahwa karya kami dipertimbangkan dengan cara ini. Sebagai seseorang yang tumbuh pada masa kejayaan game grafis piksel, saya sangat bersyukur bahwa gaya seni HD-2D, yang dapat dianggap sebagai penghormatan kepada grafis piksel, telah dihargai secara luas.
Yang membuat saya merasa sangat senang adalah ketika saya mendengar cerita tentang orang-orang yang telah berhenti bermain game untuk sementara waktu, ditarik kembali ke dunia game oleh OCTOPATH TRAVELER.
Tidak sabar menantikan gamenya? Octopath Traveler II sudah dijadwalkan untuk rilis 24 Februari ini serentak untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Nintendo Switch dan PC. Bagi kamu yang tertarik memainkan seri pertamanya tanpa harus keluar uang banyak bisa memanfaatkan langganan Xbox PC Game Pass.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post