Sudah bukan menjadi hal yang mengherankan jika sebuah game terkenal juga akan mendapatkan adaptasi anime. Apalagi jika melihat kesuksesan adaptasi baru-baru ini seperti misalnya Cyberpunk Edgerunners yang mampu membangkitkan dan meningkatkan penjualan gamenya. Inilah mungkin mengapa Devil May Cry juga akan segera mendapatkan adaptasi anime.
Melalui ajang Netflix Geedked Week 2024, anime Devil May Cry melepaskan teaser perdananya. Selain itu, dipastikan juga bahwa adaptasi anime tersebut akan tayang pada April 2025.
Sinopsis Anime Devil May Cry
Kekuatan jahat sedang berperan dalam portal antara alam manusia dan dunia iblis. Pusatnya adalah Dante, seorang pemburu iblis, yang tidak menyadari bahwa nasib kedua dunia ada di pundaknya. Devil May Cry didasarkan pada game aksi-petualangan populer dengan nama yang sama, dikembangkan oleh Capcom dan dibuat oleh Hideki Kamiya. Sama seperti franchise gamenya, anime ini juga mengikuti kisah Dante yang memiliki misi untuk membalas kematian ibunya dengan membunuh semua iblis.
Pembuat serial Adi Shankar telah menyelesaikan naskah season pertama serial tersebut pada November 2021 dengan bantuan Alex Larsen, dan diperkirakan akan memiliki beberapa season sekaligus. Menurut laporan, musim pertama akan memiliki delapan episode dan akan menampilkan karakter seperti Dante, Vergil, dan Lady.
Dianimasikan oleh Studio Mir yang berbasis di Seoul — dan juga bertanggung jawab atas film animasi The Witcher: Nightmare of the Wolf, Avatar: The Legend of Korra, My Adventures With Superman, dan X-Men ’97 — serial ini diproduseri eksekutif oleh Hideaki Itsuno dari Capcom (Devil May Cry 2) dan Seung-wook Lee dari Studio Mir (Dota: Dragon’s Blood).
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game dan anime lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post