Demon Slayer Hinokami Chronicles telah resmi dirilis pada pertengahan bulan Oktober kemarin. Game tersebut membawa nama besar “Demon Slayer” dan dikembangkan oleh CyberConnect2 yang sayangnya, kebanyakan gamer masih menganggap mirip dengan game-game pendahulunya seperti Naruto Ultimate Ninja Storm. Apalagi, minimnya karakter bisa dibilang menjadi negatif gamenya.
Karakter yang minim tersebut diperparah dimana hanya menjadikan Nezuko sebagai satu-satunya karakter Demon yang bisa dimainkan. Untungnya, sang developer cukup gercep dan telah merilis Post-launch Update #1 yang menghadirkan dua karakter Demon sekaligus, yaitu Rui dan juga Akaza yang memang sudah terlihat pada mode jalan cerita.
Tidak cuma berhenti disitu saja, sang developer juga bakal memberikan dua update gratis lagi di waktu mendatang yang akan menghadirkan lebih banyak karakter baru. Sebagai tambahan, Post-launch Update #1 juga menambahkan berbagai konten baru seperti Online Missions, Reward Panels baru, dan juga berbagai perbaikan bug di dalam game tersebut.
Secara garis besar, gamenya menawarkan jalan cerita yang sama seperti di anime. Selain itu, sekilas juga gamenya terlihat identik dengan khas game bertarung besutan CyberConnect2. Tapi sebenarnya, sang developer bisa mengemas Demon Slayer Hinokami Chronicles dengan cukup baik. Jika penasaran, Kamu bisa cek review kami DI SINI mengenai gamenya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post