Sebagian dari Anda mungkin adalah salah satu gamer yang doyan memainkan game simulasi, terutama simulasi membangun taman hiburan. Apalagi game simulator kekinian sudah semakin berkembang pesat dengan mekanisme gameplay yang sangat realistis dengan prosedur yang sangat lengkap. Inilah yang coba ditawarkan Bandai Namco melalui Park Beyond.
Bandai Namco telah resmi mengumumkan bahwa Park Beyond akan dirilis pada 16 Juni mendatang untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan juga PC. Gamenya akan tersedia dalam versi standar, Day-1 edition, Deluxe edition, dan juga Collector’s Edition: IMPOSSIFIED edition yang berisikan berbagai bonus menarik.
Park Beyond akan menawarkan game simulasi bermain yang lebih mendetail seperti misalnya pemain bisa membangun roller coaster se-kreatif mungkin tanpa adanya batasan. Tidak cuma itu, berbagai atraksi juga bisa dikostumisasi sesuai dengan keinginan pemainan. Tujuan utamanya, menggaet pengunjung sebanyak mungkin.
Tidak cuma sekedar mengatur taman bermain, Park Beyond juga hadir dengan mode jalan cerita dimana kamu akan menjadi seorang manager taman bermain, bertemu dengan berbagai karakter yang mungkin bisa menjadi teman atau lawan. Akan ada berbagai misi untuk mencapai tujuan tertentu dan menciptakan taman bermain paling fenomenal.
Jika Anda berminat untuk memainkannya sebelum jadwal rilis, Bandai Namco akan mengadakan tahap closed beta pada 9 Mei hingga 19 Mei mendatang. Anda bisa mendaftar melalui situs resminya DI SINI dan jika beruntung bakal bisa mengakses game tersebut duluan. Kami juga sudah nyobain game tersebut, Anda bisa baca impresi selengkapnya DI SINI jika penasaran.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post