Bagi yang suka menonton anime, jika melihat apapun yang berbau dengan viking pastinya akan teringat dengan Vinland Saga. Memang manga karya Makoto Yukimura ini memiliki charmnya tersendiri, epik, petualangan, dan tentu saja viking. Sukses hingga mendapat adaptasi anime 2019 lalu. Akhirnya season 2 dari anime Vinland Saga diumumkan akan tayang 10 Januari 2023, disamping itu Mappa juga merilis trailer terbaru animenya.
Melalui kanal youtube resminya, MAPPA merilis visual trailer untuk season 2 dari adaptasi anime Vinland Saga. Dalam video berdurasi 1 menit 40 detik itu menampilkan kejadian setahun setelah season pertamanya. Thorfinn yang bertambah tua bekerja sebagai petani di Jutland, serambi mencari arti kehidupan. Canute yang sekarang menjadi raja England berusaha untuk mengekspansi kerajaanya.
Opening anime ini akan dibawakan oleh River dengan lagu Anonymouz. Anime ini direncakan memiliki 24 Episode dengan Shuuyei Yabuta kembali menjadi sutradara. Karakter baru Arnheid akan diisi oleh Mayumi Sako, Thorgil akan diisi oleh Taiten Kusunoki, dan Snake akan diisi oleh Fuminori Komatsu.
Seperti yang disebutkan diatas, season 2 dari anime Vinland Saga ini akan tayang 10 Januari 2023 mendatang dengan 24 Episode. Untuk penonton di luar Jepang, Kamu dapat menonton anime ini netflix dan crunchyroll. Season pertamanya juga bisa kamu tonton di kedua platform tersebut. Jangan lupa untuk mengecek informasi seputar animenya di situs resmi DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post