Bisa dibilang, menimbulkan sebuah hype ketika baru pertama kali merilis game mungkin kedengeran lebih gampang karena semua gamer cukup antusias untuk pertama kali nyobain permainannya. Namun hal yang jauh lebih sulit adalah bagaimana mempertahankan eksistensi dan hype sebuah game pasca rilis. Inilah yang cukup berhasil yang dialami oleh Genshin Impact sepanjang tahun 2022 ini.
Genshin Impact telah berhasil memenangkan penghargaan pada ajang PlayStation Partner Awards 2022. Sebagai perayaan dan permintaan terima kasih kepada para fans, HoYoverse telah resmi membagikan 800 Primogems pada 4 Desember hingga 7 Desember mendatang untuk para pemain.
Sebagai detail, mereka juga membagikan detail cara mendapatkannya. Dari 4 Desember sampai 7 Desember 00:00 (Waktu Server), hadiah Primogem ×200 akan dikirimkan ke Traveler di setiap server setiap harinya melalui pesan dalam game. Primogem dapat diambil kapan pun sebelum versi 3.3 berakhir. Semua Traveler yang sudah mencapai Rank Adventure Lv. 7 ke atas dapat mengambil hadiah total Primogem ×800 melalui pesan dalam game.
Tidak mengherankan mereka membagian hadiah yang cukup banyak tersebut, pasalnya Genshin Impact memenangkan penghargaan di nominasi “Grand Award” bersamaan dengan nama besar seperti Elden Ring yang memang adalah salah satu game terbaik di tahun 2022 ini.
Genshin Impact tersedia gratis di PlayStation 4, PC, dan mobile (Android dan iOS). Ngomong-ngomong kami juga sempat merangkum tips agar bisa konsisten mendapatkan karakter 5-star di Genshin Impact. Kunjungi juga website resminya DI SINI agar tidak ketinggalan informasi terupdate seputar gamenya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post