Absennya Sony dari event game bergengsi seperti E3 selama beberapa tahun terakhir tidak semata membuat mereka kehilangan antusiasme begitu saja. Menjelang rilisnya PS5 saja mereka sudah mengadakan dua event presentasi besar yang luar biasa dan penuh dengan kejutan game menarik. Sembari menunggu hadirnya PlayStation Experience yang masih sebatas rumor, minggu ini pihak Sony sudah menyiapkan presentasi State of Play terbaru.
Berdasarkan informasi yang dibagikan, event presentasinya akan berjalan selama 30 menit. Porsi 9 menit dari eventnya akan dikhususkan untuk game Deathloop, dengan sisa 20 menit untuk update game indie dan third-party lainnya. Jika harus memprediksi, kemungkinan akan ada satu pengumuman kejutan yang disimpan di bagian akhir, baik itu update dari game besar yang sudah diumumkan seperti Final Fantasy XVI atau bahkan versi remaster dari judul eksklusif PS4 seperti Bloodborne, ya ini cuma spekulasi liar saja.
Perlu diketahui juga kalau eventnya tidak akan memamerkan game eksklusif baru seperti God of War Ragnarok maupun Horizon Forbidden West, jadi sebagaiknya jaga ekspektasi sekecil mungkin karena State of Play memang tergolong event presentasi yang kecil. Meskipun tidak bisa membagikan banyak informasi baru di State of Play minggu ini, pihak Sony berjanji akan terus membawa segudang update termasuk dari PlayStation VR generasi baru sepanjang musim panas hingga menjelang akhir tahun.
Bagi kamu yang penasaran dan ingin menonton eventnya, ajang State of Play terbaru siap diadakan pada tanggal 9 Juli hari Jumat mendatang jam 4 pagi. Kamu bisa menontonnya melalui channel resmi PlayStation di YouTube dan Twitch.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post