Pada ajang Tokyo Game Show 2024 kemarin, kami mendapatkan kesempatan untuk nyobain sebentar game Dynasty Warriors: Origin. Game tersebut kembali ke akar dengan gameplay action yang lebih kental dan modern yang membuatnya tetap fresh untuk dimainkan. Seperti apa detailnya? Mari simak!
Fase Awal & Gameplay
Pada awal permainan akan ada fase preparasi terlebih dahulu, pemain melakukan briefing dengan leader dan bisa memilih senjata dan companion. Seperti dalam wawancara produser menyebutkan bahwa kita memiliki tiga pihak yang bisa dipilih, yaitu Wei, Shu dan Wu, dan dalam pemilihan companion kita bisa memilih Xiahou Dun dari Wei, Guan Yu dari Shu, Sun Shangxiang dari Wu atau pergi sendiri. Setelah selesai, bisa lanjut ke fase selanjutnya.
Sisi Action yang Makin Kental
Pindah ke gameplay, yang pertama menarik perhatian saya adalah Dynasty Warriors kali ini benar-benar berbeda dengan yang sebelumnya, kali ini mereka menggabungkan dari sisi action kental dan strategi. Ketika kita berada di medan perang, kita memiliki dua set skill, yaitu R1, dimana kita dapat melakukan beberapa Battle Arts namun membutuhkan Bravery. Satu lagi adalah skill L2 dimana kita dapat memerintahkan prajurit lain untuk menyerang, melakukan volley atau lainnya.
Selain berbicara sial “skill” karakter, ada juga sistem combat baru lainnya, pemain dapat dodge atau parry serangan musuh pada saat yang sama musuh akan memiliki “perisai” setelah kita menghancurkan semua perisai musuh, mereka akan terkena damage dan langsung terbunuh. Saya juga berpikir beberapa musuh menjadi lebih kuat saat ini dan tidak bisa asal bunuh seperti dulu.
Saya sangat menyukai sistem parry yang baru, sangat unik dan tidak bisa dibayangkan bisa terjadi di game Dynasty warriors. Juga sistem duel juga ada di dalam game, begitu musuh ingin berduel bisa menerima pertarungan mereka, seperti pertarungan satu lawan satu, begitu kamu memenangkannya, musuh dan timnya akan kabur.
Tidak seperti dulu, kita harus memecahkan toples untuk mendapatkan makanan untuk memulihkan HP, kali ini seperti game souls-like kita bisa menyimpan makanan dan langsung menggunakannya, tetapi hanya memiliki 5 kali penggunaan, tetapi pemain masih bisa memulihkan dengan memecahkan toples.
Selain itu, tampilan skill Musou yang baru juga sangat fantastis. Ingatlah companion yang kita pilih, mereka hanya mengikuti kita selama pertarungan, sekali jika memenuhi syarat kalian bisa menukarnya untuk menggunakan mereka dalam waktu yang singkat untuk membantu dalam pertarungan.
Kesimpulan
Komentar pribadi saya sebagai fans dari franchise Dynasty Warriors, saya dapat mengatakan bahwa kali ini game ini benar-benar kembali ke akarnya, tidak hanya mereka menambahkan sistem parry dan dodge, semua elemen yang ada di dalamnya membuat game ini menjadi Dynasty Warriors yang tetap fresh untuk dinikmati, tidak hanya sekedar game Musou yang membunuh, tetapi juga membutuhkan strategi dan aksi untuk bisa menakluki berbagai tantangan.
Dynasty Warriors: Origins akan dirilis pada 17 Januari 2025 mendatang untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan juga PC melalui Steam. Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai info lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post