Minggu ini Genshin Impact akan kedatangan update pertamanya di 2022 lewat versi 2.4 “Fleeting Colors in Flights.” Ini adalah update yang sangat dinanti karena banyaknya konten yang ditawarkan, termasuk penawaran empat banner karakter berbeda yang pertama kalinya ada di game ini. Karena kesabaran pemain semakin diuji, rasanya ini adalah momen yang pas untuk membuat rangkum tips untuk banner update baru Genshin Impact.
Jadi pada artikel ini kami akan memberikan penjelasan lengkap mengenai semua banner terbaru yang akan hadir di gamenya sebentar lagi, termasuk untuk penawaran karakter baru, karakter reroll serta senjata baru. Pada bagian akhir barulah kami akan memberikan konklusi mengenai apakah kamu sebaiknya gacha di beberapa banner spesifik atau sebaiknya tabung Primogem dulu untuk update di masa mendatang.
Pilihan Banner Karakter
Ok pertama mari berfokus pada banner karakternya lebih dulu, karena seperti yang sempat kami sebutkan di awal akan ada empat penawaran berbeda. Nantinya ada satu banner yang dikhususkan untuk karakter baru dan tiga lainnya untuk karakter reroll. Mungkin sebagian besar perhatian pemain lebih tertuju pada karakter baru, tapi perlu ditekankan juga kalau pasti ada sebagian yang sempat gagal mendapat karakter lama sehingga banner reroll tentu jadi terasa sama pentingnya untuk diincar.
The Transcendent One Returns
Banner karakter pertama sekaligus yang paling dinanti di update 2.4 Genshin Impact adalah The Transcendent One Returns. Dari banner ini pemain diberi Rate Up untuk dua unit karakter baru yaitu Shenhe (5-Star) dan Yun Jin (4-Star) yang dibarengi dua karakter 4-Star lainnya yaitu Ningguang dan Chongyun. Penawarannya akan langsung tersedia saat updatenya rilis di tanggal 5 sampai 25 Januari 2022, jadi ada sekitar waktu tiga minggu untuk bisa mendapat karakternya termasuk bagi pemain yang ingin grinding Primogem terlebih dahulu.
Karena termasuk karakter baru, kami belum bisa memberikan kepastian apakah Shenhe maupun Yun Jin adalah unit yang layak untuk didapat atau tidak, karena itu sebaiknya menunggu ulasan langsung dari komunitas serta pengalaman setelah menjajalnya di Test Run lebih dulu. Kami kemungkinan juga akan meng-update artikel ini nantinya soal impresi setelah menggunakan Shenhe dan Yun Jin.
Invitation to Mundane Life
Nantinya di awal update 2.4 para pemain juga kembali disuguhkan reroll pertama untuk Xiao. Menariknya banner Xiao juga dibarengi dengan Rate Up untuk semua karakter 4-Star yang sama persis seperti banner Shenhe, jadi kamu masih punya kesempatan untuk mendapat Yun Jin. Penawarannya juga akan tersedia di 5 sampai 25 Januari 2022 dengan rate pity banner karakter eksklusif yang saling terhubung, Karena itu seumpama jika kamu terlanjur pull di banner Shenhe dan berubah pikiran untuk mengincar Xiao saja, maka pull yang sudah kamu lakukan tersebut masih akan tercatat agar bisa mendapat pity.
Mengenai apakah kamu perlu untuk mendapat Xiao atau tidak, kami bisa memastikan kalau dia adalah karakter DPS murni yang sangat handal, tapi ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan. Selain dari pemilihan senjata dan artifact yang tepat, kamu juga harus mempertimbangkan komposisi tim ideal dan wajib disertai healer juga, karena bagaimana pun Xiao dapat kehilangan HP-nya dengan mudah saat sudah mengaktifkan Elemental Burst. Intinya dia adalah karakter DPS yang solid untuk didapat, meski harus ada ekstra komitmen agar bisa membuatnya bersinar dan tidak berakhir sebagai beban.
Gentry of Hermitage
Banner selanjutnya adalah Gentry of Hermitage yang lagi-lagi kembali menghadirkan Zhongli. Ini otomatis membuatnya jadi salah satu atau mungkin karakter Genshin Impact yang mendapat reroll terbanyak. Karena pemain sudah mendapat lebih dari satu kali peluang untuk mendaptkannya, kami rasa reroll ketiganya kali ini jadi kurang menarik perhatian. Selain Zhongli, bannernya ini memberikan Rate Up untuk tiga karakter 4-Star yaitu Yanfei, Xingqiu dan Beidou. Sementara penawarannya baru tersedia di fase dua update 2.4 pada tanggal 25 Januari sampai 15 Februari 2022.
Meski sudah cukup banyak mendapat reroll, Zhongli masihlah karakter yang cukup diminati dan termasuk unit support elemen Geo terbaik di gamenya. Dia juga termasuk satu dari tiga karakter Archon yang sudah tersedia di Genshin Impact dan seperti yang kamu tahu, Archon adalah karakter yang memegang peran penting dalam cerita sekaligus sangat esensial dalam gameplay juga. Jadi jika kamu kebetulan memang melewatkan dua banner sebelumnya, maka tidak ada salahnya untuk memanfaatkan reroll kali ini untuk mendapatkannya.
Adrift in the Harbor
Sementara untuk banner reroll terakhir adalah Adrift in the Harbor yang dikhususkan untuk Ganyu. Sama seperti banner Zhongli, pilihan Rate Up untuk karakter 4-Starnya juga masih sama sehingga perbedaannya memang hanya ada di pilihan karakter 5-Star mana yang paling kamu incar. Penawarannya juga akan tersedia di fase dua update 2.4 pada tanggal 25 Januari sampai 15 Februari 2022.
Mengenai karakternya sendiri, Ganyu menurut kami masih termasuk unit terkuat di Genshin Impact. Penilaian ini memang subjektif, tapi kami menganggap Ganyu sebagai yang terkuat karena dia bisa menghasilkan damage Charged Arrow yang luar biasa dan dapat dihasilkan secara konsisten. Belum lagi Elemental Burstnya juga memiliki jangkauan serangan AoE luas yang sangat berguna dalam melumpuhkan kelompok musuh. Secara keseluruhan dia adalah unit yang efektif dan punya potensi damage solid. Meski bisa dibilang tidak punya play style paling seru, tapi tidak bisa disangkal kalau Ganyu adalah asset yang sangat berharga untuk kamu masukkan dalam tim utama.
Pilihan Banner Senjata
Selain karakter, pastinya ada juga penawaran banner senjata yang bagi sebagian pemain bahkan lebih diprioritaskan, ini apalagi bagi para pemain veteran yang sudah terlalu banyak punya karakter 5-Star dan ingin memperkuat timnya dengan senjata baru.
Epitome Invocation Phase 1 – Update 2.4
Fase pertama untuk banner Epitome Invocation di update 2.4 kali ini dikhususkan ke dua senjata polearm 5-Star yaitu Calamity Queller dan Primordial Jade Winged-Spear. Masing-masing adalah senjata yang dikhususkan untuk karakter Shenhe dan Xiao, yang kebetulan memang akan tersedia bersamaan dengan banner karakternya mulai tanggal 5 sampai 25 Januari 2022. Beruntungnya pilihan senjata kali ini sama-sama dikhususkan untuk karakter polearm, jadi bagi kamu yang mengincar Shenhe maupun Xiao pasti punya peluang 100% untuk mendapat polearm baru jika memang mengincar keberuntungan di banner senjata.
Epitome Invocation Phase 2 – Update 2.5
Beralih ke fase kedua untuk Epitome Invocation juga dikhususkan untuk dua senjata yang disesuaikan dengan banner reroll karakter Zhongli dan Ganyu, yaitu polearm Vortex Vanquisher dan Amos bow. Penawarannya akan tersedia di fase dua update 2.4 pada tanggal 25 Januari sampai 15 Februari 2022. Resiko untuk mendapat senjata yang tidak diinginkan lebih besar, apalagi karena keduanya datang dari jenis berbeda. Tapi di saat yang sama Amos bow dan Vortex Vanquisher adalah senjata yang bagus, jadi semisal kamu sudah punya Ganyu dan Zhongli maka ini bisa jadi banner yang menguntungkan.
Mending Gacha atau Tabung Primogem?
Sekarang pertanyaan terbesarnya adalah apakah kamu perlu gacha atau sebaiknya tabung Primogem saja? Jawabannya tentu saja bergantung pada keinginanmu, karena bagi kami update 2.4 memang didesain agar bisa mengguncang hasrat pemain agar khilaf dan menghabiskan Primogem mereka. Seperti yang kami jelaskan di atas, hampir semua karakter dan senjata yang ditawarkan memang layak untuk didapat, jadi selama kamu memang mengincar banner terbaru maupun rerollnya maka tidak ada salahnya untuk gacha. Kamu juga tidak perlu khawatir soal kehabisan Primogem, karena selama bisa konsiten menyelesaikan komisi harian dan event di setiap update barunya, kamu pasti akan mendapat Primogem yang cukup untuk setidaknya mencapai pity.

Sementara bagi kamu yang lebih bersabar dan ingin menabung saja, kabar baiknya akan ada kehadiran karakter 5-Star yang cukup banyak dinanti fans yaitu Yae Miko. Dia adalah salah satu sosok terpenting dalam arc cerita Inazuma sekaligus mendapat vote sebagai karakter Genshin Impact paling menawan versi komunitas. Kami bisa mengonfirmasi kalau Yae Miko akan hadir di update 2.5 karena belum lama ini miHoYo telah membagikan teaser artwork karakternya, dan seperti yang kamu tahu pembagian artwork seperti ini selalu memberikan indikasi kalau karakter tersebut pasti akan ditambahkan di update selanjutnya.
Nah, itulah rangkuman tips banner update 2.4 Genshin Impact. Semoga rangkuman di atas bisa memberimu pertimbangan lebih untuk melakukan gacha atau sebaiknya ditabung saja. Update barunya gamenya sendiri akan rilis pada hari Rabu minggu ini. Detail lebih lengkap dari updatenya bisa langsung kamu cek pada artikel kami DI SINI.
Genshin Impact saat ini sudah tersedia gratis di PlayStation 4, PC, dan mobile (Android dan iOS). Ngomong-ngomong kami juga sempat merangkum tips agar bisa konsisten mendapatkan karakter 5-star di Genshin Impact. Kunjungi juga website resminya DI SINI agar tidak ketinggalan informasi terupdate seputar gamenya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post