SHIFT UP, studio game dari Korea Selatan, baru aja ngumumin rencana rilis versi PC dari game mereka, Stellar Blade, yang dijadwalkan buat tahun 2025. Info ini disampaikan dalam sesi Q&A laporan keuangan Q3 2024 mereka. SHIFT UP ngelihat makin ramainya pasar game PC sebagai peluang besar buat versi PC salah satu game yang membuat namanya melambung tersebut.
Di sesi tanya jawab itu, SHIFT UP ngasih sedikit bocoran tentang alasan di balik rencana rilis ini. “Kami menargetkan rilis di 2025,” kata tim SHIFT UP, “melihat tren yang berkembang di Steam dan kesuksesan game AAA seperti Black Myth: Wukong, kami optimis versi PC bisa sukses lebih besar dari versi konsol.”
Versi PlayStation 5 dari Stellar Blade, yang rilis 26 April lalu, ternyata masih laris manis meski penjualan awalnya mulai stabil. Nggak cuma itu, SHIFT UP juga bakal ngeluarin update terbaru dan kolaborasi yang ambisius dengan NieR: Automata yang bakal rilis sebagai DLC pada 20 November nanti. Buat para fans, ini jadi alasan bagus buat balik lagi memainkan game ini.
Selain Stellar Blade, SHIFT UP juga kasih sedikit info soal proyek ambisius lainnya, Project Witches, yang katanya bakal jadi game cross-platform. Game ini ditargetin rilis di 2027 atau setelahnya, dan info lebih lengkapnya bakal mereka bagiin di paruh pertama 2025. Jadi, fans bisa siap-siap buat denger kabar baru soal proyek ini.
Dengan rencana rilis versi PC dan proyek-proyek besar lainnya, SHIFT UP makin serius memperluas sayapnya ke pasar global. Mereka kelihatan makin siap ngegarap berbagai platform dari konsol sampai PC, bikin fans di seluruh dunia penasaran sama gebrakan baru dari studio ini.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post